Kirim pesanan ke mana?

Produk Segar & Makanan Beku

Kata Kunci
Brand
Range Harga (Rp)
Rating
    Tipe Pengiriman

    Ayam & Telur

    • Semua

        0 Hasil

        Smart View

        Daging Ayam dan Telur

         

        Mungkin hampir semua orang setuju bila daging ayam merupakan salah satu hidangan paling populer di dunia. Makanan ini juga dikenal menjadi pilihan sumber protein sehat, khususnya untuk bagian dada. Tetai, apakah Anda tahu bila manfaat daging ayam bagi kesehatan nyatanya jauh lebih banyak daripada itu? Sejumlah penelitian bahkan mengatakan bahwa memakan daging ayam dapat membantu membuat kadar kolesterol menurun dan mengontrol tekanan darah. Tidak hanya itu, konsumsi daging ayam juga dipercaya sanggup menekan risiko kanker pada seseorang.

         

        Telur adalah salah satu sumber protein terbaik bagi tubuh. Telur telah menjadi bahan makanan penting yang diperlukan setiap hari. Berbagai olahan makanan banyak yang memakai telur. Telur dapat juga diolah dengan bermacam-macam teknik, misalnya direbus dan digoreng. Ada banyak cara agar dapat menikmati sajian telur. Tidak heran, banyak orang menyukai telur dan dapat mengonsumsi banyak telur setiap hari.

         

        Bukan hanya menjadi sumber protein, telur juga memiliki banyak kandungan zat gizi yang dibutuhkan oleh tubuh. Satu butir telur memiliki kandungan asam folat, vitamin A, vitamin B12, vitamin B5, vitamin B2, selenium, fosfor, vitamin E, vitamin D, vitamin B6, vitamin K, seng dan kalsium. Disebabkan telur memiliki kandungan gizi yang banyak inilah, telur banyak mempunyai manfaat bagi kesehatan tubuh.

         

        Tips Memilih Ayam Segar

         

        Supaya mendapatkan ayam segar dengan kualitas baik, ada baiknya Anda mengetahui tips dalam memilih ayam segar di pasar atau di swalayan di bawah ini. Terlebih lagi daging ayam menjadi salah satu sumber protein yang disukai banyak orang di Indonesia, sehingga Anda wajib lebih teliti dan waspada ketika membeli daging ayam.

         

        - Warna Daging Ayam

         

        Tips dalam memilih daging ayam segar yang selanjutnya yaitu warna dagingnya. Seperti yang Anda ketahui, warna ayam segar yaitu merah muda. Kulit ayam fresh juga warnanya putih kemerahan. Bahkan, masih tampak jaringan atau uratnya. Sedangkan, bila Anda menemukan ayam yang dagingnya telah berwarna abu-abu kehitaman, juga kulit putih pucat, Anda harus waspada.

         

        - Aroma Daging Ayam

         

        Untuk Anda yang sering mencium bau pasar daging, pasti paham mana aroma ayam segar dan tidak. Hal ini disebabkan hanya dari bau, Anda dapat mengetahui tips dalam memilih ayam segar. Bagaimana aroma ayam segar? Ayam segar, semestinya tidak menimbulkan bau, paling tidak hanya amis darah.

         

        Sedangkan untuk ayam yang telah tidak segar, bisa membuat bau, misalnya bau busuk atau bau bangkai. Ada satu hal yang harus Anda ketahui, saat ingin belanja ayam utuh. Masalahnya bagian pada ayam utuh tidak tampak, sehingga sulit dalam mendeteksi bau. Pastikan, Anda mencermati bagian dalam ayam.

         

        - Darah Pada Daging Ayam

         

        Tips dalam memilih daging ayam segar juga bisa Anda lihat dari ada banyaknya darah. Hal ini karena daging ayam yang ada banyak darah, itu berarti ayam tersebut dipotong dengan cara yang kasar. Sehingga, adanya darah dan memar bisa membuat daging berisiko dihinggapi bakteri. Bukan hanya itu, hal ini juga menunjukan bahwa, ayam sudah dibekukan dan dicairkan beberapa kali supaya bisa dijual kembali. Tetapi tentu saja dagingnya tidak segar.

         

        Tips Memilih Telur

         

        Tidak sama dengan kebutuhan dapur lainnya, telur memang sulit untuk Anda kenali kesegarannya. Makanya, banyak orang tidak begitu jeli dalam memastikan kualitas telur ketika membelinya. Padahal jika telur yang dipilih jelek atau busuk, tentu tidak akan lezat rasanya saat diolah.

         

        - Cermati Warna Telur

         

        Ciri awal yang dapat dilihat yakni warna cangkang telur. Pilih telur yang warnanya pekat dan terlihat cerah. Telur yang telah lama dan tidak segar umumnya memiliki warna kusam dan agak keruh. Tidak jarang ada juga yang timbul beberapa bintik hitam yang dikarenakan pertumbuhan jamur.

         

        - Pilih Telur dengan Cangkang Utuh

         

        Telur mudah terinfeksi bakteri dan kuman melalui cangkangnya. Maka dari itu usahakan dalam memilih telur yang teksturnya kasar dan cangkangnya utuh sempurna. Cangkang telur yang tipis bisa lebih rentan rusak dan membuat retakan halus. Retakan halus itu dapat membuat pori pada cangkang terbuka dan udara luar bisa masuk ke dalam, membuat telur mudah busuk dan rusak.

         

        - Ukuran Terlur

         

        Telur dengan ukuran terlalu kecil biasanya berasal dari ayam masih muda. Umumnya berpengaruh pada ukuran kuning telur lebih kecil. Sebaiknya pilih telur dengan ukuran normal saja yang mempunyai kematangan sesuai. Telur dengan ukuran besar atau satu kilo berisi 14 sampai 15 butir dihasilkan dari ayam tua, memiliki cangkang lebih tipis dan rentan pecah daripada telur yang kecil.

         

        - Cermati Telur dengan Menggoyangkannya

         

        Cobalah menggoyangkan telur, bila terasa ada pergerakan dan di dalam telur itu mengikuti gerakan Anda, tandanya telur telah tidak segar. Kuning telur yang bergerak menandakan tali pusat yang mengikat pada kuning telur dengan cangkang telah terputus dan hal ini umumnya dikarenakan masa penyimpanan terlalu lama. Jadi pilih telur yang tidak terasa bergoyang dan tidak ada suaranya saat dikocok.

         

        - Soroti Telur di Bawah Cahaya Lampu

         

        Teropong telur atau dekatkan menggunakan lampu lalu cermti bagian dalamnya. Bila bagian dalam telur tampak jernih dan terang, kuning telur ada di tengah dan tidak bebas bergerak, maka telur masih memiliki kondisi yang segar. Sebaliknya, bila cangkang mempunyai warna buram dan keruh, kondisi telur sudah tidak segar.

         

        Belanja Online Ayam dan Telur di iStyle.id

         

        Ayam dan telur segar ini terdiri dari berbagai potongan yang disiapkan dengan higienis dan diantarkan pada Anda dalam kondisi segar. Belanja online di iStyle.id dapat membuat Anda hemat uang dan waktu. iStyle.id memberikan macam-macam pilihan ayam dan telur lengkap dari berbagai distributor terpercaya yang dapat Anda andalkan. Banyak variasi potongan ayam dan telur segar dari Natural Poultry, Best Meat Shop, TahiHub, Java Sea Indonesia dan Arinando Farm ada di iStyle.id.

         

        Anda dapat melakukan pembayaran menggunakan transfer Bank, i.Saku, Kredivo, OVO, GoPay, Vospay, hingga cash secara langsung di Indomaret mana saja. Banyak keuntungan yang bisa didapat dengan belanja online di iStyle.id, misalnya promo, diskon menarik, program cicilan, cashback iPoint, hingga ekstra diskon voucher. Tidak perlu pergi ke supermarket untuk membeli ayam dan telur segar di rumah bersama keluarga. Yuk belanja online sekarang di iStyle.id.

        TOP