Smart Membership
Smart Membership adalah program iStyle yang memberikan pengalaman dan keuntungan tambahan bagi kamu yang sudah memilih iStyle sebagai tujuan belanja.
Mendapatkan pengalaman belanja berbeda setiap saat
Jadi yang pertama tahu tentang penawaran dan promo spesial
Menikmati berbagai fitur canggih secara eksklusif
Mendapatkan diskon khusus dari banyak merchant yang berpartner dengan iStyle
Definisi
iPoint adalah program loyalti bagi semua orang yang sudah terdaftar menjadi Member iStyle. Member iStyle akan mendapatkan poin atas setiap transaksi dan aktivitas yang dilakukan serta promo atau event yang diikuti. Poin tersebut bisa dikumpulkan oleh setiap Member iStyle dan nantinya dapat digunakan sebagai salah satu metode pembayaran di istyle.id. Selain itu, Member iStyle dapat membagikan poin tersebut kepada pelanggan lain sesama Member.
Registrasi Member
- Proses Registrasi
-
Semua user istyle.id bisa menjadi member tanpa dipungut biaya dengan melakukan registrasi sebagai member iStyle dan memasukkan data pribadi yang diperlukan. Semua member wajib menyetujui syarat dan ketentuan membership iStyle sebagai bagian dari proses registrasi.
- Informasi Pribadi Untuk Registrasi Member
-
Informasi pribadi yang dibutuhkan untuk proses registrasi member antara lain:
-
- Nama
- Email
- Password dan konfirmasi password
- Jenis kelamin
- Proses Konfirmasi Email
-
Setelah melakukan proses pendaftaran, member akan menerima email pemberitahuan tentang registrasi yang berhasil. Di dalam email tersebut, member akan diminta untuk melakukan konfirmasi dengan klik tombol verify.
Perubahan Informasi Member
- Edit Akun
-
Informasi pribadi yang diterima iStyle dari proses registrasi antara lain alamat email, nama, password, dan jenis kelamin. Setiap member dapat mengubah informasi pribadi pada website istyle.id lewat desktop, mobile web atau mobile app. Informasi pribadi yang bisa diubah antara lain:
-
- Nama
- Password
- Jenis kelamin
- Nomor telepon
- Tanggal lahir
- Alamat
- Status berlangganan newsletter
- Status berlangganan SMS
- Cara Mengubah Informasi
-
Member bisa melakukan perubahan informasi pribadi pada bagian sub menu Edit Akun di halaman My iStyle setelah melakukan verifikasi identifikasi (login).
Keluar Dari Membership dan Registrasi Ulang
- Keluar Dari Membership
-
-
Definisi
Keluar dari Membership berarti tidak lagi menjadi member iStyle dan kehilangan hak membership atas keinginan sendiri. Mereka yang keluar dari Membership tidak bisa melakukan pembelanjaan di website istyle.id.
-
Permohonan Keluar Dari Membership
Permohonan keluar dari Membership istyle.id bisa dilakukan kapan saja. Proses keluar dari Membership dilakukan melalui aplikasi desktop, mobile web, dan mobile. Member iStyle dapat mengajukan permohonan keluar dari Membership di istyle.id. Jika permohonan keluar telah selesai diproses, mereka tidak akan dapat menggunakan semua layanan Membership yang diberikan oleh iStyle. iPoint tidak dapat diuangkan, hanya dapat digunakan di istyle.id Syarat dan ketentuan iPoint dapat diubah oleh iStyle.
-
Syarat Keluar Dari Membership
+ Member memiliki sisa deposit pada akun di istyle.id
+ Member masih memiliki tagihan belanja yang belum dibayar
+ Proses order yang dilakukan Member belum selesai
+ Proses refund yang dilakukan Member belum selesai
- Pendaftaran Kembali Sebagai Member
-
Member yang sudah keluar dari iStyle dapat kembali menjadi Member dengan menggunakan alamat email dan informasi pribadi yang sama dalam jangka waktu kapan saja. Akan tetapi, semua sisa iPoint ataupun voucher yang dimiliki Member sebelumnya akan hilang dan tidak bisa digunakan.
Ketentuan untuk Non Member
-
Non member adalah semua user yang belum melakukan proses registrasi dan melakukan aktivitas di istyle.id. Akses layanan yang diberikan untuk Non Member terbatas pada searching dan menambahkan barang ke cart. Semua proses pembelian harus dilakukan melalui tahap Sign-up atau Login.
Ketentuan Seputar ID dan Password
-
- ID mengacu pada alamat email yang sudah didaftarkan Member di situs istyle.id. ID akan digunakan untuk proses identifikasi member untuk mendapatkan servis dan berbagai keuntungan belanja di iStyle. ID terdiri dari maksimum 100 karakter.
- Password terdiri dari kombinasi huruf dan angka. Pembuatan password sangat diperlukan untuk konfirmasi identitas Member dan melindungi informasi penting. Password terdiri dari mimimum 10 karakter dan maksimum 16 karakter, termasuk angka dan huruf.
Proses Login
- Jenis-jenis Cara Login
-
Ada 3 jenis cara login yang bisa dilakukan oleh Member iStyle:
- iStyle Regular Login : Cara Login dengan menggunakan email dan password yang sudah didaftarkan pada saat Registrasi.
- Easy Login : Cara Login dengan menggunakan media sosial Facebook dan Google+.